Fenomena Api Biru Kawah Ijen

1 Maret 2021 | Kategori: Artikel

Fenomena api biru Kawah Ijen merupakan salah satu tempat dari 2 yang ada di dunia (Etiopia – Gunung Dallol). Fenomena inilah yang menjadi daya tarik para wisatawan yang datang ke Kawah Ijen. Anda dapat melihat blue fire (api biru) pada malam hari dalam kawah yang terletak pada puncak Gunung Ijen.

Fenomena Api Biru Gunung Ijen

Gambar via id.wikipedia.org

Untuk menyaksikan fenomena alam ini, Anda dapat mendaki Gunung Ijen sebelum matahari terbit. Oleh karena itu, biasanya para pendaki akan bersiap melakukan pendakian pada jam 2 dini hari. Fenomena api biru Kawah Ijen biasanya akan berlangsung hingga jam 4 dini hari (jika cuaca cerah).

Setelah menikmati fenomena blue fire Kawah Ijen, tunggulah beberapa saat agar dapat meikmati sunrise Gunung Ijen. Keindahan matahari terbit Ijen, tidak kalah dengan sunrise Gunung Bromo kok.

Dataran tinggi Ijen atau lebih populer dengan sebutan Kawah Ijen merupakan sebuah danau kawah yang memiliki sifat asam yang terletak di puncak Gunung Ijen. Danau ini memiliki kedalaman sekitar 200 meter dengan luas kawah mencapai sekitar 5.466 Hektar. Kawah Ijen berada dalam wilayah Cagar Alam Taman Wisata Ijen Kabupaten Bondowoso dan Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur.

Info Lainnya:  Aturan Servis Mobil Berkala

Api biru dan Kawah Ijen merupakan bagian dari Gunung Ijen, dengan ketinggian 2.386 mdpl. Setiap harinya, Kawah Ijen akan dipenuhi oleh penambang belerang. Oleh karena itu, para pendaki harus berhati-hati karena berdampingan dengan pekerjaan para penambang belerang.

Bagaimana, tertarik mendaki Gunung Ijen dan menyaksikan fenomena alam api biru Gunung Ijen? Jangan lupa buat rencana perjalanan, agar perjalanan Anda aman dan nyaman. Dan untuk urusan transportasi, silakan hubungi Santana Rental Mobil Solo. Selain itu jangan lupa 5M yaa…, Memakai masker, mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, serta membatasi mobilisasi dan interaksi.

24 Jam 7 Hari
Kontak 24 jam 7 hari, kami selalu ada.
Aman & Nyaman
Armada terjamin performanya.
Profesional
Kami mengutamakan pelayanan.

Armada Santana

IWA SOTM 2024

Indonesia Website Award 2024

Santana Guest House

Santana Syariah Guest House

Kopi Baik Santana

Kopi Baik Santana Solo
Butuh Bantuan?
Indonesia Website Awards