Pesona Tiga Gili dan Desa Adat Islami di Lombok Utara

7 Mei 2019 | Kategori: Artikel

Tiga Gili di Lombok Utara memang menjadi andalan wisata di sini. Namun, di balik keindahan juga tersimpan wisata adat dan religi di Lombok Utara.

Ragam tempat wisata di Lombok Utara sangat beragam, mulai dari wisata air terjun, desa adat, bangunan bersejarah, dan tak ketinggalan pantai-pantainya yang eksotis. Tak heran jika kawasan Lombok Utara juga seringkali menjadi destinasi wisata favorit bagi para wisatawan. Terutama bagi mereka yang menginginkan wisata lain dari Lombok selain pantai.

Desa Adat Gumantar
Desa ini dikenal sebagai salah satu desa adat di Lombok yang masih mempertahankan tradisi nenek moyang. Desa Adat Gumantar merupakan satu-satunya desa tradisional yang tersisa di Kabupaten ini. Pusat kegiatan adat di desa ini biasanya dilakukan di dusun Dasan Beleq.

Mayoritas penduduk Desa Gumantar memeluk agama Islam, sehingga suasana islami begitu kental terasa saat memasuki desa ini. Sebagai bukti bahwa agama Islam telah berkembang lama di sana adalah ditemukannya banyak situs-situs peninggalan bercorak Islam, termasuk masih berdirinya dengan kokoh masjid kuno di desa tersebut. Desa ini menjadi salah satu daya tarik kunjungan wisatawan dari berbagai daerah.

Info Lainnya:  Rental Mobil Mudik Lebaran Meningkat Adanya Tol Trans Jawa

Masjid Kuno Bayan
Masjid ini berada di Desa Bayan, Kecamatan Bayan, Lombok Utara. Masjid Kuno Bayan adalah masjid tertua di Lombok. Masyarakat Desa Bayan sendiri kerap melakukan berbagai upacara tradisional yang mengundang perhatian turis lokal hingga mancanegara. Upacara tersebut umumnya dilakukan di kawasan masjid, tak heran jika Masjid Kuno Bayan mulai dikenal luas di kalangan wisatawan.

Air Terjun Tiu Ngumbak
Air Terjun Tiu Ngumbak memiliki tinggi 40 meter, dengan debit air yang deras dan langsung menghantam bebatuan di bawahnya, layaknya ombak laut yang menghantam karang. Tempat ini menjadi favorit wisatawan yang menginginkan suasana alam yang damai. Di tempat ini, kita bisa berenang di bawah pancuran air terjun yang deras, dengan air yang sejuk. Tak lupa air terjun ini pun bisa menjadi latar belakang foto yang sangat indah untuk para wisatawan.

Tiga Gili Lombok
Salah satu objek wisata andalan pulau Lombok ini adalah Tiga Gili-nya, yaitu Gili Trawangan, Gili Meno, dan Gili Air. Ketiga pulau kecil ini berada saling berdekatan dan dikelilingi perairan yang sangat jernih dengan terumbu karang yang indah.

Info Lainnya:  Santana Rental Mobil Mobilio Solo

Kelebihan lain Tiga Gili ini adalah tidak adanya kendaraan bermotor di dalam pulaunya. Sehingga tempat ini anti polusi dan sangat nyaman. Sebagai gantinya disediakan rental sepeda dan juga angkutan umum tradisional bernama cidomo, semacam kereta kuda.

24 Jam 7 Hari
Kontak 24 jam 7 hari, kami selalu ada.
Aman & Nyaman
Armada terjamin performanya.
Profesional
Kami mengutamakan pelayanan.

Armada Santana

Santana Guest House

Santana Syariah Guest House

Kopi Baik Santana

Kopi Baik Santana Solo
Butuh Bantuan?